Cara Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

Oleh Riyana

Bagi Anda para pengguna iPhone, mungkin sudah tak asing lagi dengan fitur iMessage sandi kontak di iPhone. Fitur tersebut rilis sejak bulan Desember 2022. Fitur kata sandi ferivikasi kontak di iPhone merupakan sebuah fitur keamanan yang sangat berguna bagi pengguna untuk merahasiakan dan menjaga data, sehingga merasa lebih aman dan nyaman dalam berbagi interaksi dengan orang-orang tertentu di kontak iPhone mereka secara privasi hanya pada orang yang dituju. Jika Anda ingin mencobanya, ikuti tips dari Ilmu Penting dibawah ini!

Cara Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

Cara Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

Syarat-syarat untuk Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

Sebelum mulai menggunakan fitur iPhone ini, pastikan untuk memperhatikan beberapa hal dibawah ini:

  • Untuk saat ini, fitur Verifikasi Kunci Kontak yang tersedia minimal pada iPhone versi iOS 17.2 Beta, watchOS 10.2 Beta, dan macOS 14.2 Beta. Jadi, pastikan perangkat Apple Anda telah sampai pada versi yang kompatibel.
  • Jika Anda telah menambahkan beberapa perangkat ke ID Apple, Anda perlu memperbarui semua perangkat ke iOS 17.2, macOS 14.2, atau watchOS 10.2 Beta.
  • Jika Anda ingin tetap menggunakan perangkat lain dengan versi perangkat lunak yang lebih lama, Anda harus keluar dari iMessage di setiap perangkat atau menghapusnya dari akun iCloud Anda.

Cara Mengaktifkan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

Selanjutnya ikuti langkah-langkah untuk mengaktifkan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone:

  1. Buka aplikasi “Setting” di iPhone, klik ikon Nama Anda dibagian atas.
  2. Gulir tombol ke bawah, klik pada pilihan “Contact Key Verification“.
  3. Pilihlah aktifkan tombol Verifikasi di iMessage.
  4. Pada tampilan layar berikutnya, klik tombol “Continue“.

    Cara Mengaktifkan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

    Cara Mengaktifkan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

  5. Jika Anda sudah pernah menambahkan beberapa perangkat ke akun iCloud, Anda dapat memperbaruinya atau keluar dari iMessage di setiap perangkat.
  6. Setelah semua syarat terpenuhi, Verifikasi Kunci Kontak akan diaktifkan di iPhone Anda.
  7. Selanjutnya klik pada “Show Public Verification Code“. Perintah ini bertujuan untuk melihat kode verifikasi yang dapat Anda bagikan dengan orang lain untuk membantu mereka memverifikasi bahwa mereka mengirim pesan kepada Anda. Kode tersebut biasanya berisi 8 digit.

    Cara Mengaktifkan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

    Cara Mengaktifkan Verifikasi Kunci Kontak iMessage di iPhone

Cara Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage

Setelah Anda mengaktifkan Verifikasi Kunci Kontak iMessage, mari kita lanjutkan cara menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage ini!

Verifikasi Kunci Kontak ini hanya berfungsi untuk iMessage, dan bukan pesan teks biasa. Jadi, pastikan Anda dan orang lain telah mengaktifkan iMessage.

  1. Buka percakapan atau memulai percakapan (chat) baru dengan kontak yang ingin Anda verifikasi.
  2. Jika kontak Anda belum mengaktifkan Verifikasi Kunci Kontak, maka akan muncul peringatan di percakapan bahwa kontak Anda telah menonaktifkan verifikasi kunci kontak.
  3. Untuk memverifikasi kontak, klik profil nama kontak, lalu gulir kebawah, klik tombol “Verify Contact“. Lakukan hal yang sama pada kontak yang ingin Anda kirim percakapan.

    Cara Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage

    Cara Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage

  4. Selanjutnya, kode verifikasi kontak akan muncul di kedua iPhone. Minta kontak Anda untuk membagikan kode tersebut kepada Anda.
  5. Jika kode yang dibagikan cocok dengan kode yang ditampilkan di layar Anda, klik “Mark as Verified“. Namun apabila kode tersebut tidak cocok, maka klik “No Match“.
  6. Setelah diverifikasi, Anda akan melihat tanda centang di sebelah nama kontak yang ditampilkan di bagian atas. Ini berati Anda sukses mengirim pesan kepada orang yang tepat.

    Cara Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage

    Cara Menggunakan Verifikasi Kunci Kontak iMessage

Demikian tutorial lengkap agar percakapan Anda bisa lebih privasi dengan orang lain berkat menggunakan fitur iPhone baru yaitu Kunci Kontak iMessage ini. Bagaimana pendapat Anda tentang fitur ini? Beri tahu pandangan Anda pada komentar di bawah artikel ini ya.

CaraiMessageiPhoneKunci KontakMenggunakanPrivasiTipsTutorialVerifikasi

Tentang Penulis

Riyana

Riyana
  • Profil Penulis:

Penggemar Internet dan Teknologi. Jadi aku senang menulis tentang Teknologi dan berbagai hal-hal menarik lainnya.

Baca Juga

  • Cara Mudah Memindahkan Kontak dari Android ke iPhone

    Cara Mudah Memindahkan Kontak dari Android ke iPhone

    19 Agu 2023 - 0 Komentar
  • Cara Menyembunyikan Status "Last Seen" di Telegram Anda

    Cara Menyembunyikan Status "Last Seen" di Telegram Anda

    28 Feb 2022 - 0 Komentar
  • Tips Mengamankan Akun Facebook Agar Terhindar dari Hacker

    Tips Mengamankan Akun Facebook Agar Terhindar dari Hacker

    17 Okt 2022 - 0 Komentar
  • Cara Menggunakan ChatGPT dengan Siri di iPhone

    Cara Menggunakan ChatGPT dengan Siri di iPhone

    1 Mar 2023 - 0 Komentar
  • Fitur Unggulan iPhone 14 Akan Membuat Anda Terkagum-kagum

    Fitur Unggulan iPhone 14 Akan Membuat Anda Terkagum-kagum

    29 Mei 2023 - 0 Komentar
  • Mengungkap Secara Rinci Kapasitas Baterai iPhone 15

    Mengungkap Secara Rinci Kapasitas Baterai iPhone 15

    1 Okt 2023 - 0 Komentar
  • Cara Membagikan Kata Sandi (Password) Wi-Fi di iPhone

    Cara Membagikan Kata Sandi (Password) Wi-Fi di iPhone

    25 Okt 2023 - 0 Komentar
  • Cara Mengontrol iPhone Jarak Jauh dari Komputer Anda

    Cara Mengontrol iPhone Jarak Jauh dari Komputer Anda

    18 Agu 2022 - 0 Komentar
  • Langkah-langkah Cara Install & Update iOS 16 di iPhone

    Langkah-langkah Cara Install & Update iOS 16 di iPhone

    27 Okt 2022 - 0 Komentar
  • Cara Riset Kata Kunci (Keyword) Untuk Meningkatkan SEO

    Cara Riset Kata Kunci (Keyword) Untuk Meningkatkan SEO

    23 Des 2021 - 0 Komentar

Pertanyaan & Diskusi

Kirim Komentar

© 2024Ilmu Penting. Hak cipta dilindungi.
Dibawah lisensi AskNet Media.